Politik Pemerintahan

Anggota DPR RI Bantu Gugus Tugas Covid-19 Sumenep Rp 250 Juta

Sumenep (beritajatim.com) – Anggota DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan Dapil Jatim XI (Madura), MH Said Abdullah menyerahkan bantuan kepada Gugus Tugas Pencegahan dan Penanganan Covid-19 Sumenep.

Bantuan tersebut diserahkan Ketua DPC PDI Perjuangan Sumenep, Ach. Fauzi kepada Ketua Gugus Tugas Covid-19, yakni Bupati Sumenep, A. Busyro Karim. “Bantuan ini sebagai bentuk kepedulian kami di PDI Perjuangan, sebagai elemen bangsa untuk bersatu-padu, bahu-membahu, dan bergotong-royong melawan Covid-19,” kata Ach. Fauzi, Rabu (22/04/2020).

Bantuan dari MH Said Abdullah tersebut berupa dana Rp 250 juta, kemudian 100 kardus makanan tambahan bagi ibu hamil, 100 kardus makanan tambahan bagi balita, dan 500 hand sanitizer.

“Kami menyadari, bantuan ini tidaklah besar jika dibandingkan dengan kebutuhan pencegahan dan penanganan Covid-19 di Sumenep. Namun, sesuai harapan dan pesan Said Abdullah, saat ini Indonesia butuh kepedulian anak bangsanya. Apa pun bentuknya dan berapa pun jumlahnya,” ujar Fauzi.

Ia pun berharap agar pandemi Covid-19 segera berakhir dan semuanya bisa beraktivitas normal sebagaimana biasanya. “Sekali lagi, mari kita bergotong royong melawan Covid-19,” tandasnya.

Sementara Ketua Gugus Tugas Covid-19 Sumenep, A. Busyro Karim mengaku berterimakasih atas bantuan yang disampaikan anggota DPR RI tersebut. Ia sangat mengapresiasi kepedulian Said Abdullah sebagai putra asli Sumenep.

“Apa yang dilakukan Pak Said Abdullah ini bisa menjadi inspirasi bagi orang-orang Sumenep yang sukses di luar sana. Ketika ada musibah seperti Covid-19 ini, ayo menoleh kembali ke tanah kelahirannya, membantu apa yang bisa dibantu dan memberi apa yang bisa diberi,” ucapnya. (tem/kun)


Baca berita lainnya di Google News atau langsung di halaman Indeks



Apa Reaksi Anda?

Komentar