Ponorogo (beritajatim.com) – Sebuah mobil mewah BMW X5 mengalami kecelakaan tunggal di Desa Wagir Lor, Kecamatan Ngebel, Ponorogo. Kecelakaan mobil berwarna hitam dengan nomor polisi L 1220 ZX meluncur ke jurang sedalam 15 meter, di dekat pemandian air panas.
Beruntung kejadian ini tidak menimbulkan korban, namun sopir perempuan mengalami luka-luka. “Tadi sore memang terjadi kecelakaan tunggal di dekat pemandian air panas. Mobil terjun ke jurang sedalam 15 meter,” kata Kapolsek Ngebel AKP Eko Murbiyanto, Sabtu (23/10/2021).
Kronologi kecelakaan tunggal itu berawal saat mobil yang dikendarai Farida Annafiya (43), warga Desa Kadipaten Kecamatan Babadan, baru keluar dari parkiran pemandian air panas. Yang bersangkutan hendak pulang ke arah Ngebel.
Saat berada tikungan yang menanjak, mobil tidak kuat dan mesinnya mati. “Jadi korban pulang dari pemandian air panas. Saat mau nanjak tidak kuat dan mesinnya tiba-tiba mati,” ungkapnya.
Alhasil, mobil mundur dan langsung jatuh ke jurang dengan kedalaman 15 meter. Di dasar jurang itu, mobil dalam keadaan terbalik. Pengemudi hanya mengalami luka-luka. Setelah dievakuasi dari mobil, langsung dibawa ke fasilitas medis terdekat. “Korban jiwa nihil, pengemudi mengalami luka-luka langsung dilarikan ke rumah sakit terdekat,” pungkasnya. [end/suf]
Komentar