Peristiwa

Polres Pamekasan Minta Keterangan Ahli Soal Sungai Merah

Sungai Merah
Sejumlah personil BPBD Pamekasan, mengecek aliran sungai merah di Pamekasan, Senin (10/7/2023) lalu. [Gambar: BPBD Pamekasan]

Pamekasan (beritajatim.com) – Polres Pamekasan sudah meminta keterangan ahli terkait kejadian sungai merah yang sempat menghebohkan masyarakat Pamekasan, Senin (10/7/2023) lalu.

Kejadian tersebut dipastikan akibat limbah tekstil berupa pewarna batik yang dibuang ke aliran sungai di sekitar DAM Klampar, Kecamatan Proppo, Pamekasan.

Hal tersebut mengakibatkan aliran sungai dari jalur DAM Klampar terimbas. Termasuk beberapa anak sungai dari jalur aliran tersebut berwarna merah.

“Sat Reskrim Polres Pamekasan telah meminta keterangan dari satu orang saksi ahli, dan hari ini menggali keterangan dari saksi ahli lainnya,” kata Kasi Humas Polres Pamekasan, Iptu Sri Sugiarto, Selasa (18/7/2023).

Tidak hanya itu, pihaknya juga memastikan langkah lanjutan atas kejadian tersebut, apalagi juga dinilai sebagai katagori pencemaran lingkungan. “Insya’ Allah akan dilakukan gelar perkara lagi,” ungkapnya.

Baca Juga: Sungai Merah di Pamekasan Akibat Limbah Pewarna Batik

Hanya saja pihaknya belum memastikan penyebab sebenarnya sebelum adanya hasil dari laboratorium yang sudah pasti.

“Hasil laboratorium dari LHK belum keluar, Saat Rekrim juga sudah melayangkan surat permintaan hasil lab sejak Kamis (13/7/2023) kemarin,” pungkasnya.

Sebelumnya tim gabungan yang terdiri dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH), TNI-Polri, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), serta beberapa instansi lainnya, melakukan pemantauan langsung di titik kejadian.

Baca Juga: Sungai Merah di Pamekasan Disinyalir Akibat Pencemaran

Dalam hasil pemantauan tersebut, ditemukan adanya zat pewarna batik yang diduga sengaja dibakar di tepi DAM Klampar, bahkan sebagian di antaranya ada yang dibuang ke aliran sungai.

Hal tersebut mengakibatkan kondisi sungai berubah merah, mulai dari tempat pembuangan hingga hilir sungai, termasuk anak sungai aliran dari DAM Klampar. [pin/beq]


Baca berita lainnya di Google News atau langsung di halaman Indeks



Apa Reaksi Anda?

Komentar