Peristiwa

Hendak Berangkat KKN, Mahasiswa Gresik Kecelakaan

Sampang (beritajatim.com) – Hendak berangkat Kuliah Kerja Nyata (KKN) ke wilayah Kabupaten Sumenep, Madura. Zane Nur Nanda Sari (22) Mahasiswi asal Desa/Kecamatan Duduk Sampeyan, Kebupaten Gresik, terlibat kecelakaan dengan pengendara Yamaha RX tanpa plat nomor.

Sebelum laka terjadi, Zena mengendarai motor Honda Beat Nopol W 2785 BZ melaju dari barat ke timur, sesampainya di pertigaan jalan Desa Rabiyan tepatnya dari arah Selatan melaju sepeda motor Yamaha RX Special yang dikendarai oleh Sahrawi warga Dusun Sumber Paleh, Desa Paopale Daya, Kecamatan Ketapang.

Kecelakaan terjadi ketika Sahrawi mendadak belok tanpa memberikan tanda, sehingga Zena mendadak mengerem motornya hingga jatuh dan mengalami patah tulang.

“Iya benar ada mahasiswi asal Gresik yang terlibat laka di wilayah Ketapang,” terang Ida Eko Puji Waluyo Kanit Laka Lantas Polres Sampang, Minggu (29/12/2019).

lebih lanjut Eko menambahkan, korban mengalami luka patah tulang pergelangan tangan kiri mendapatkan perawatan sementara di klinik Almadinah Ketapang dan sepeda Honda Beat korban rusak parah.

“Saat ini kasus Laka tersebut dalam penanganan unit Laka Polres Sampang,” tandasnya.[sar/ted]



Apa Reaksi Anda?

Komentar