Peristiwa

Bayi Lahir di Atas Kapal dan Sempat Ditimang Bupati Gresik

Bupati Gresik Fandi Akhmad Yani (Gus Yani) saat menimang bayi yang lahir di atas kapal cepat Ekspress Bahari 8E.

Gresik (beritajatim.com) – Ada yang berbeda dalam kunjungan Bupati Gresik, Fandi Akhmad Yani (Gus Yani) saat perjalanan pulang dari Pulau Bawean ke Gresik. Gus Yani sapaan akrabnya menimang bayi yang baru lahir dari pasangan suami istri Alfi Zairul dan Zaidatul Amanah di atas kapal yang sedang melaju di tengah laut.

Sebelum melahirkan, warga asal Desa Tanjungori, Kecamatan Tambak, Bawean perutnya tiba-tiba mulas perutnya saat berada di atas kapal cepat Ekspress Bahari 8E. Kapal sedang menuju ke Pelabuhan Gresik.

Karena perutnya terus mulas-mulas, Zaidatul Amanah tidak kuat lagi. Pasalnya, bayi yang ada di dalam perutnya seperti mau melahirkan. Spontan penumpang yang ada di dalam kapal berusaha menenangkan Zaidaitul Amanah.

Dengan kondisi darurat, istri pasangan Alfi Zairul itu tubuhnya ditutupi selembar kain. Dalam hitungan detik, keringatnya terus bercucuran. Nafasnya tersengal-sengal dengan kondisi kapal yang tengah melaju menyeberangi Laut Jawa.

Beruntung dalam perjalanan itu, ada Plt Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Gresik, dr Mukhibatul Khusna. Dibantu sama tenaga bidan yang bernama Tutut, suara tangis bayi pecah. Sejumlah penumpang kapal cepat, KM Express Bahari 8E dari Pulau Bawean tujuan Pelabuhan Gresik mengucapkan rasa syukur. Terutama penumpang yang berada di executive B dan C.

“Alhamdulilah lahir dengan selamat,” ujar Yanti salah satu penumpang yang melihat dari dekat proses persalinan, Rabu (20/10/2021).

Pasangan suami istri Alfi Zairul dan Zaidatul Amanah, telah melahirkan bayi di dalam kapal Express Bahari 8E saat perjalanan dari Pulau Bawean ke Pelabuhan Gresik.

Setelah lahir dengan selamat, sang ayah memberikan nama Rania Bilqis. Adapun ibu bayi dalam kondisi selamat terlihat lemas tidur di selasar kapal dekat pintu keluar. Bayi tersebut langsung digendong Plt Kadinkes Gresik, Mukhibatul Khusna.

Sejak awal sebelum berangkat kata dia, Dinas Kesehatan telah bersiaga. Pasalnya, sang ibu telah bukaan satu saat mau berangkat rombongan Bupati Gresik usai kunjungan kerja di Pulau Bawean.

“Alhamdulilah ibu dan anak selamat, serasa jantung mau copot,” ucapnya sambil menggendong bayi. [dny/but]

Apa Reaksi Anda?

Komentar

beritajatim TV dan Foto

BPOM RI Segel Jamu Tradisional di Banyuwangi

Korban Pelecehan Harus Berani Lapor

Coba Yuk Spa Kurma di Surabaya