Pendidikan & Kesehatan

Locus Medical Hub Bidik Segmen Konsumen Wisata Medis

Surabaya (beritajatim.com) – Kabar gembira bagi Anda yang biasa berobat ke Singapura bahkan ke Eropa, kini cukup di Ciputra World Surabaya. Klinik kesehatan Locus Medical Hub (LMH) hadir dengan menawarkan teknologi serta kenyamanan berobat laiknya di luar negeri.

“Ada banyak alasan bagi pasien akhirmya memutuskan untuk berobat ke luar negeri salah satunya tim dokter yang memiliki ilmu spesifik. Dan di LMH kami menjamin tim dokter kami adalah tim dokter super spesifik,” ungkap CEO Locus Medical Hub, Prof. Hananiel Prakasya Wijaya usai acara launching LMH, Rabu (23/8/2023).

Apa saja layanan kesehatan yang super spesifik yang ditawarkan itu?. Antara lain berbagai layanan kesehatan seperti cortex untuk bedah syaraf, ortopedi hingga perawatan pasca operasii yang kualitasnya tak kalah dengan pengobatan luar negeri.

Saat disinggung pengobatan ortopedi yang biasanya warga Surabaya dan sekitarnya memilih untuk dirawat di luar negeri, Prof. Hans menjelaskan bahwa perawatan serupa di tempatnya terdapat dokter spesialis dan ahli dibidangnya, apalagi dengan layanan penunjangnya juga terintegrasi di dalam satu pelayanan yang fokus untuk hal tersebut,

“Jika di Surabaya sudah tersedia klinik yang fokus seperti ini maka kami melihat tak ada alasan lagi untuk berobat keluar negeri,” bebernya.

Meskipun berada di mall, harga pengobatan di LMH, pun tak jauh berbeda dengan pengobatan rumah sakit pada umumnya, jika dibandingkan dengan berobat ke luar negeri maka biayanya bisa lebih murah.

“Harganya tentu lebih murah karena kalau ke luar negeri mereka standarnya katakanlah di Singapura, ini harganya masih kompetitif dengan harga lokal di Indonesia, jadi kita relatif lebih terjangkau,” akunya.

Sementara Nanik Sukristina S.KM, M.Kes,. kepala Dinas Kesehatan Kota Surabaya mengaku mendapatkan pesan dari Wali Kota Surabaya yang mendukung keberadaan LMH.

“Pak walikota mengapresiasi bisa menunjang medical tourism yang mulai kita rancang ke depan harapannya dengan adanya lokus medical Tourism ini bisa memberi kan manfaat kepada masyarakat SBY kedepannya. Sehingga masyarakat Surabaya tidak perlu lagi pergi ke luar negeri untuk mengatasi masalah kesehatan jadi harapannya itu. Ini juga bisa menjadi contoh klinik-klinik lain untuk dapat bisa,” ungkapnya saat sambutan.

Hadir untuk menjadi jawaban kebutuhan masyarakat dan salah satu sasaran pemerintah Indonesia yaitu adanya layanan medis yang menjadi pilihan bagi masyarakat yang sebelumnya keluar negeri.

Sesuai semangat UU nomor 17 tahun 2023 tentang kesehatan, menghadirkan layanan unggulan berbasis Brand yang menjadi jejaring unggulan di RS.

Locus Medical Hub juga akan menjadi “RUMAH” bagi Brand-Brand terkemuka seperti:

1. KORTEX Indonesia yang memberikan layanan bedah saraf personal yang didukung oleh fasilitas teknologi canggih dan sentuhan budaya lokal.

2. SCOPE yang fokus dalam layanan Orthopedi untuk penanganan cedera atau trauma otot, tulang, sendi, ligament, dan tendon.

3. AKSIS yang menangani pada bidang Neuro Ortho Rehabilitation, melengkapi kebutuhan pasien Tulang Belakang, cedera Panggul, Lutut dengan teknologi terkini yang pertama di Indonesia.

4. ASHA IVF sebagai pusat layanan fertilitas dan teknologi reproduksi terkemuka menyediakan layanan dengan standar medis yang tinggi dan teknologi terkini.

Locus Medical Hub melengkapi seluruh layanannya dengan teknologi Digital Health terkini seperti Rekam Medis berbasis Elektronik sejak awal buka, penggunaan teknologi Telemonitoring sehingga dapat memantau kondisi penyakit meskipun pasien ada di rumah, teknologi AI untuk memudahkan pengambilan keputusan lebih akurat, serta Chatbot untuk berkomunikasi dengan pasien.[rea]


Baca berita lainnya di Google News atau langsung di halaman Indeks



Apa Reaksi Anda?

Komentar