Sampang (beritajatim.com) – Penyebaran Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) di wilayah Kabupaten Sampang, mengalami peningkatan. Terhitung Selasa, 2 Juni 2020, positif Covid-19 bertambah dua orang. Sehingga total menjadi 29 pasien positif.
Humas Satgas Covid-19 Kabupaten Sampang, Djuwardi menyampaikan, hingga saat ini wilayah sudah bertambah dua pasien terkonfirmasi Covid-19. Dua pasien tersebut yaitu N, seorang perawat di RSUD Muhammad Zyn dan F seorang staf di klinik Sukma. “Penanganannya, mereka semuanya isolasi mandiri,” terangnya, Selasa (2/6/2020).
Dengan begitu, grafik peta sebaran Covid-19 di wilayah Kabupaten Sampang menjadi 29 pasien positif Covid-19, kemudian 15 pasien dalam pengawasan (PDP) dan 494 orang dalam pemantauan (ODP). [sar/suf]
Komentar