Batu (beritajatim.com) – Bali United sukses lolos ke babak 16 besar babak nasional Piala Soeratin U-17 2018 setelah sukses menang atas Persigowa dengan skor 5-3 di Stadion Agro Wisata Kota Batu, Malang, Kamis (31/1/2019). Serdadu Tridatu Muda pun menjadi juara grup C dengan meraih tujuh poin.
Pada laga lain, Persebaya juga kokoh menjadi juara grup A usai mengalahkan Persido Donggala dengan skor 3-0. Gol Persebaya dicetak oleh Rachmad Yusuf di menit ke-37, Cahya Dwi menit 78′, dan Muhammad Rahmadani menit 82′.
Selain kedua pertandingan tadi, hari ini juga ada enam laga Piala Soeratin U-17. Diantaranya Persimer mengalahkan PSKT Sumbawa Barat dengan skor 2-1, Penajam Utama FC imbang 1-1 dengan PS Tiga Naga. Lalu Persepar Garuda harus mengakui keunggulan PS Sandeq Polman dengan skor 1-2.
Persikos melibas Perseban dengan skor 4-0. Persilan Landak tumbang 0-1 dengan PS Pelauw Putra dan Binjai United menang tipis 1-0 atas Bungo Putro.
Dikutip dari laman resmi PSSI, di Piala Soeratin U-15, ada lima pertandingan yang digelar hari ini di Stadion Gelora Soepriyadi, Blitar. Laga tersebut yakni Persis Solo yang bermain menang tos koin usai bermain imbang 3-3 dengan UNI Bandung. Kemenangan tersebut membuat Persis kokoh di puncak klasemen akhir grup dengan torehan empat poin.
Setelah itu PS Tiga Naga melibas Persisos dengan skor 9-1, PS Pali tumbang 0-4 dengan SSB All Star Rahuning, PSBK Peta membungkam Batanghari FC dengan skor 3-0. Dan Nusaina dikalahkan Trisakti FC dengan skor 0-1. [suf]
Hasil Pertandingan hari Kamis, 31 Jan 2019
Piala Soeratin U-15:
1. PS Tiga Naga vs Persisos (9-1)
2. UNI Bandung vs Persis solo (3-3)
3. PS Pali vs SSB All Star Rahuning (0-4)
4. PSBK Peta vs Batanghari FC (3-0)
5. Nusaina FC vs Trisakti FC (0-1)
Soeratin U-17:
1. Persigowa vs Bali United (3-5)
2. Persimer vs PSKT Sumbawa Barat (2-1)
3. Penajam Utama Fc vs PS Tiga Naga (1-1)
4. Persepar Garuda vs PS Sandeq Polman (1-2)
5. Perseban vs Persikos (0-4)
6. Persilan Landak vs PS Pelauw Putra (0-1)
7. Persebaya vs Persido Donggala (3-0)
8. Binjai United vs Bungo Putro (1-0)
Komentar