Gaya Hidup

Peringatan HUT Kemerdekaan RI

Serunya Lomba Gepuk Guling dan Sepeda Air Ala Warga Dinoyo Surabaya

Gepuk guling HUT RI di Surabaya

Surabaya (beritajatim.com) – Sorak sorai terdengar jelas oleh warga Dinoyo Tambangan, Rabu (17/8/2022). Dengan antusiasnya warga memeriahkan peringatan 17 Agustusan dengan lomba gepuk bantal di area sungai Ngagel, Surabaya.

Sejak Rabu pagi para warga Dinoyo dengan antusiasnya mulai berbondong-bondong mendaftarkan lomba gepuk guling. Lomba ini salah satu moment untuk melepas rindu karena beberapa tahun ini tidak ada kegiatan lantaran pandemi yang masih tinggi di Surabaya.

Zaenudin, Ketua RW III kelurahan Keputran mengatakan, kegiatan ini baru aktif kembali setelah dua tahun vakum akibat pandemi. Atas usulan warga akhirnya pihaknya memfasilitasi beragam perlombaan air kembali dilaksanakan.

 

“Iya kita dua tahun vakum karena pandemi karena sekarang sudah reda banyak usulan dari warga adakan lomba akhirnya kami fasiltasi kembali tiga lomba yakni bersepeda diatas air, gepuk guling dan berjalan di atas pipa air,” ungkap Zaenudin, Rabu (17/8/2022).

 

Lebih dari 50 warga dengan antusiasnya mengikuti lomba air ini. Tak jarang dari mereka yang berlomba dengan durasi waktu satu menit sudah terjungkal ke dalam air setelah kalah tantangan saling gepuk guling bersama dengan lawannya.

Salah satunya Krista. Warga Dinoyo Surabaya ini tak pernah luput mengikuti perlombaan air. Meskipun kali ini kalah namun pria bertubuh tambun ini tetap bahagia karena bisa melepas rindu berlomba bersama warga kampungnya.

“Ternyata lama ngga ada lomba begini jadi susah, licin pipanya apalagi lawan selalu menggoyang goyangkan jadi kalau ngga seimbang bisa kejebur,” ungkapnya.

Bukan hanya lomba di atas air sungai, nantinya di akhir pekan warga juga menggelar jalan sehat dan karnaval keliling kampung. Adapun hadiah lomba pun diberikan kepada pemenang berupa sembako untuk sepeda air dan gepuk guling. Sementara jalan di atas air hadiah akan diambil para peserta lomba saat acara. [way/but]

Apa Reaksi Anda?

Komentar

beritajatim TV dan Foto

BPOM RI Segel Jamu Tradisional di Banyuwangi

Korban Pelecehan Harus Berani Lapor

Coba Yuk Spa Kurma di Surabaya